Jenis-jenis Batu Opal - Batu opal atau black opal sebenarnya jenis batu yang bukan hanya berasal dari pertambangan di Indonesia pada daerah Banten saja, namun ada juga negara lain penghasil batu opal ini.
Sumber : https://wicaksonozone.blogspot.com/ |
Negara - negara seperti Australia, Afrika dan juga Amerika latin juga merupakan salah satu pemroduksi batu opal dan black opal khususnya meksiko. Batu opal dan black opal dari negara tersebut juga banyak di pasarkan di Indonesia.
Dari ke semua jenis batu opal tersebut yang dihasilkan dari berbagai negara mempunyai ciri - ciri yang hampir mirip, namun tetap memiliki perbedaan bila diamati dengan lebih jeli. Para penghobi dan ahli dalam bidang batu mulia biasanya mengetahui hal tersebut.
Namun kesamaan yang paling dasar dari batu opal adalah pada tingkat kekerasannya. Batu opal maupun black opal memiliki tingkat kekerasan 6 - 7 skala mohs bila diukur menggunakan pengukur kekerasan atau hardness tester.
Batu opal atau black opal Kalimaya Banten (Indonesia)
- Batu opal (Kalimaya) dan black opal banten terdapat ciri khusus yaitu kembang jarong yang soft, pergerakan warna jarong yang tidak monoton. Hal ini dapat dilihat dari berbagai sisi baik dari luar maupun dalam badan batu opal terkecuali untuk jenis black opal sempur, black opal solid abu, dan black opal aspal karena jenis ini tidak tembus cahaya.
- Kombinasi warna yang terdapat pada batu Kalimaya dan Black opal Banten mempunyai variasi warna seperti hitam, coklat, kuning, ungu, biru, magenta, merah rose, hijau, jingga, hingga putih. Hal ini membuat batu opal Kalimaya dan black opal Banten mempunyai banyak varian warna dibandingkan jenis batu opal lainnya.
Batu Opal Banten memiliki warna yang berubah-ubah, dan juga jernih. Batu jenis opal Banten memiliki banyak jenis, tidak hanya black Opal Kalimaya, namun juga ada Kalimaya susu, Kalimaya teh, Kalimaya kopi, Klimaya kristal bening, Kalimaya bunglon, Kalimaya kristal pelangi, Klimaya kristal hijau.
Batu opal Australia
- Opal yang berasal dari negara Kanguru ini hanya mempunyai 3 jenis, yaitu black opal, white opal, dan boulder opal
- Warna pada batu jenis opal Australia tampak tegas dan terang, namun tidak mempunyai pergerakan dan tidak tampak hidup seperti pada batu jenis opal yang berasal dari Indonesia
Batu Opal Amerika latin dan opal Afrika
- Untuk kedua jenis batu opal yang berasal kedua negara ini pada umumnya mempunyai kesamaan, baik pada corak batu, kembang warna, jenis batu, dan juga kombinasi warnanya
- Memiliki kembang warna yang jernih, namun pergerakan warna pada batu dari 2 negara ini sangat sedikit dan monoton. Sedangkan kilap cahaya yang dihasilkan oleh kembang jarongnya hanya tampak pada luar batu
- Batu opal dari kedua negara ini hanya memiliki sedikit tembus pandang atau semi transparan
- Varian warna pada batu ini sangat terbatas, yaitu hanya memiliki warna merah, orange, kuning dan kecoklatan
- Batu opal yang berasal dari kedua negara ini hanya mempunyai 2 varian jenis, yaitu Black opal dan Fire opal
0 komentar:
Posting Komentar